![]() |
Kordinasi Tefa di Program Konsentrasi TKR |
SMK Negeri 1 Bukateja melangkah lebih maju melaksanakan pembelajaran berbasis Produksi/ Jasa. Model pembelajaran menggunakan Model Pembelajaran Teaching Factory (TeFa). Beberapa dukungan yang telah dilakukan adalah dengan perangkat jadwal blok.
Pelaksanaan awal setelah tersedianya jadwal blok adalah membagi guru-guru umum berbaur dalam satu ruangan dengan ruang konsentrasi keahlian. Tujuan ini sebagai langkah mudah untuk guru-guru umum dan guru kejuruan untuk melaksanakan kolaborasi, berdiskusi dan bertukar pikiran. Sehingga perangkat pembelajaran yang digunakan dalam konsentrasi keahlian tersebut dapat dengan mudah untuk berkolaborasi. Guru-guru umum berkolaborasi dengan konsentrasi keahlian untuk menyusun perangkat pembelajaran yang Capaian Pembelajaran (CP)nya beririsan dengan CP konsentrasi pembelajaran.
Terdapat tujuh langkah utama dalam pembelajaran TEFA, yang meliputi:
- Identifikasi Produk: Memilih produk yang sesuai dengan konsentrasi keahlian yang diajarkan di sekolah.
- Analisis: Melakukan analisis terhadap kebutuhan produksi, termasuk bahan baku dan alat yang diperlukan.
- Perancangan: Merancang proses produksi dari awal hingga akhir.
- Pengembangan Prototipe: Membuat prototipe atau contoh produk.
- Produksi Massal: Memproduksi barang atau jasa dalam jumlah besar.
- Pengendalian Mutu: Mengontrol kualitas produk agar sesuai dengan standar.
- Layanan Purna Jual: Memberikan layanan kepada konsumen setelah produk dijual.
Perangkat Pembelajaran TEFA
- Karena TEFA merupakan bagian dari intrakurikuler, perangkat pembelajaran yang harus disiapkan meliputi:
- Capaian Pembelajaran (CP): Menentukan hasil belajar yang diharapkan dari peserta didik.
- Alur Tujuan Pembelajaran (ATP): Menetapkan langkah-langkah yang harus diambil untuk mencapai CP.
- Modul Pembelajaran: Menyediakan bahan ajar yang sesuai dengan kebutuhan TEFA.
- Instrumen Asesmen: Alat untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik dalam TEFA.
![]() |
Koordinasi Tefa di TBKR |
![]() |
Koordinasi Tefa di DPIB |
![]() |
Koordinasi Tefa di TKJ |
![]() |
Koordinasi Tefa di TKR |
![]() |
Koordinasi Tefa di PSPT |
![]() |
Koordinasi Tefa di RPL |
![]() |
Koordinasi Tefa di RPL |
![]() |
Koordinasi Tefa di Desain Produk Busana |
![]() |
Koordinasi Tefa di Desain Produk Busana |
0 Comments